Wacana Malang Raya Jadi Provinsi Baru Saingi Jawa Timur, 69 Kecamatan Bergabung Boyong 5,6 Juta Warga, Ini Daerahnya


MALANG, MALANGRAYANEWS.COM - Jawa Timur merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang tidak luput dari wacana pemekaran wilayah.

Sebanyak 41,46 juta warga berdomisili di wilayah seluas 48.033 km2 sehingga dinilai kepadatan penduduk Jawa Timur cukup tinggi.

Wacana pemekaran wilayah menjadi salah satu solusi untuk memeratakan perkembangan penduduk di wilayah Jawa Timur.

Ada beberapa wacana pembentukan provinsi baru hasil dari pemekaran wilayah Jawa Timur, salah satunya wacana pembentukan provinsi Malang Raya.

Wacana pembentukan Provinsi Malang Raya memang belum mendapatkan persetujuan dari Kemendagri. Karena masih dalam tahap pertimbangan dan pemantauan jika wacana pembentukan provinsi Malang Raya terealisasi.

Jika nantinya disetujui oleh Kemendagri, maka Provinsi Malang Raya akan beribu kota di kota Malang.

Kota Malang dikenal sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia.

Selain itu, Kota Apel ini juga menjadi salah satu daerah terkaya di Jawa Timur.

Berdasarkan data BPS tahun 2024, capaian Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kota Malang tahun atas dasar harga berlaku mencapai Rp100.116,87 miliar.

Sedangkan untuk capaian angka PDRB per kapita mencapai Rp114,72 juta.

Wacana Provinsi Malang Raya terbentuk dadi gabungan lima kabupaten kota di Jawa Timur.

Total ada 69 kecamatan yang bergabung dengan provinsi yang diperkirakan dihuni oleh 5.669.400 jiwa ini.

Berikut daftar kabupaten kota yang diwacanakan akan bergabung menjadi Provinsi Malang Raya.


1. Kota Malang

Luas wilayah: 111,08 km2

Jumlah Penduduk: 872.700 jiwa

Wilayah otonomi: 5 kecamatan


2. Kabupaten Malang

Luas wilayah: 3.473,44 km2

Jumlah Penduduk: 2.715.600 jiwa

Wilayah otonomi: 33 kecamatan


3. Kota Batu

Luas wilayah: 194,17 km2

Jumlah Penduduk: 220.200 jiwa

Wilayah otonomi: 3 kecamatan


4. Kota Pasuruan

Luas wilayah: 39 km2

Jumlah Penduduk: 216.400 jiwa

Wilayah otonomi: 4 kecamatan


5. Kabupaten Pasuruan

Luas wilayah: 1.493,29 km2

Jumlah Penduduk: 1.644.500 jiwa

Wilayah otonomi: 24 kecamatan



Penulis/Editor : Veenda Ginting

11 Maret 2025


Artikel ini telah tayang di ayobandung.com dengan judul Wacana Malang Raya Jadi Provinsi Baru Saingi Jawa Timur, 69 Kecamatan Bergabung Boyong 5,6 Warga, Ini Daerahnya


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama